Kuztom Bike Articles
Motor besar, modifikasi, custom bike, builder, chopper, prostreet, customize, bike soul, motorcycle, bikers,Kuztom, Ol' skool, board track, cafe racer,bobber,rake, strech, downtube, backbone,V-twin, swingarm, brake,

Seppster 2 Ice Racer, Ban Dibalut 120 Paku

Rupanya Tobias Guckel masih penasaran dengan Seppster 1. Custom ini paduan dari motor balap board track lawas dengan komponen modern. Pada ajang European Championship Of Custom Bike Building 2007, Seppster 1 menyabet peringkat kelima. Menurut builder yang mengusung bendera TGS Motorcycles, Jerman, Seppster 1 kurang radikal. Karena itu diputuskan untuk melanjutkan trah Speppster. Idenya, motor balap lintasan es speedway digabung perangkat modern dengan tampilan radikal. ‘’Bagiku desain sama pentingnya dengan teknik,’’ ujar pria yang diakrabi Toby ini. Hanya dalam tempo empat minggu, lahirlah Seppster 2 Ice Racer.
Seppster 2 Ice Racer mengemban misi promosi sehingga banyak dijejal komponen lansiran TGS. Seperti TGS frame carrera, TGS wheels carrera. Frame ini miliki kelebihan dengan wadah oli di tangki sehingga tidak diperlukan tangki pelumas terpisah. Desain motor terlihat lebih simpel. Letak transmisi tinggi. Akibatnya, ground clearance tinggi dapat diraih. Roda dibentuk dari bongkahan almunium selebar 40 mm (depan) dan 30 mm (belakang) yang dipermanis laburan cat hijau (gold anodized).
Desain bintang 3 dimensi serupa dengan piringan rem. Baut dan mur roda dilapisi emas. Roda dibaluti 120 paku. Garpu digarap Toby setelah empat jam membuat sketsa. Pembuatan roda juga garpu dibantu mesin CnC. Agar pemilik Sepp Schmid (asal nama Seppster) nyaman, jok dilengkapi dengan air suspension. Seppster 2 Ice Racer, diganjar juara tiga pada ajang 2008 European Championship Of Custom Bike Building.
Beberapa tahun lalu, Toby merupakan pembesut motocross. Setiap hari ia berlatih 2 jam di sirkuit buatan sendiri. Setelah puas dengan motocross, giliran motor sport. Kecepatan selalu jadi obsesi. Motor Suzuki GSXR750 miliknya dirombak. Berat dikurangi, dicat ulang, ditambah komponen balap dan perkuat chasis. Pada tahun 1995, ia terlibat kecelakaan hebat kala latihan di Salzburgring, Austria. Motor hancur. Sebelumnya Toby pernah mengalami kecelakaan. Tapi kali ini yang terparah. Sejak itu, ia stop karir balap.
Sebagai gantinya ia bekerja di sebuah workshop mobil. Pengalaman metal working, teknik pengecatan dan bodywork digali. Tahun 1998, Toby mulai membuka bengkel dengan tawaran jasa memperbaiki dan membuat motor dari konsep balap, chopper dan street fighter. Pada tahun 2000, Toby membuat motor custom pesanan pelanggan untuk pertama kali. Sejak itulah, Toby yakin membangun motor custom adalah sebuah hasrat.


Spec Seppster 2 Ice Racer
Bike Name : Seppster 2 Ice Racer
Business : TGS Motorcycles, Germany
Builders Name : Tobias Guckel, TGS Motorcycles
Web : www.tgs-motorcycles.de
Owner Name : Sepp Schmid
Year/Model : 2008
Engine Make/Size : S&S 93 cui shovel
Frame Make/Type : TGS Motorcycles / Carrera rigid
Rake : 45 degree
Transmission : S&S 6-Gang
Wheels (Front) : TGS Carrera 4,5 x 18
Wheels (Rear) : TGS Carrera 5,5 x 18
Tyres (Front) : Metzeler 150/70 18
Tyres (Rear) : Metzeler 150/70 18
Brakes (Front) : TGS 11,5
Brakes (Rear) : TGS Minibrake
Painter : Markus Pfeil
Additional Info : TGS specials (double chain drive, seat with air suspension, turbo, rotation clutch, oil in the frame & spikes)
0 comments:

Post a Comment

CONTACT PERSON 1

CONTACT PERSON 2

GUEST BOOK


ShoutMix chat widget

So..It's Me

My photo
Denpasar, Bali, Indonesia
blog ini memuat kumpulan artikel cover story dari Tabloid Montorku. Anda diperkenankan mengambil sebagian atau seluruh artikel termasuk foto, selama mencantumkan sumbernya. Sebagai selingan, juga ada joke2 fresh

Followers


total visitor